Pasar wiguna merupa

Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak, Hadirkan Kolaborasi Spesial dengan Wonderful Indonesia

Juli menjadi bulan yang ditunggu-tunggu banyak orang karena momentum ini merupakan hari libur sekolah anak-anak di seluruh Indonesia. Merayakan euforia tersebut, Ambarrukmo melalui Pasar Wiguna mengadakan aktivasi edisi spesial hari anak dalam tajuk “Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak” yang juga berkolaborasi dengan Wonderful Indonesia melalui program “Liburan di Kampung Main”.

Sebelumnya, Wonderful Indonesia telah menggelar press conference “Liburan di Kampung Main” bersama Asisten Deputi Strategi dan Komunikasi Pemasaran Pariwisata Kemenpar, Firnandi Gufron di Taman Mini Indonesia Indah (25/06/2025). “Menyambut liburan sekolah, Kementerian Pariwisata lewat Wonderful Indonesia ingin menonjolkan pariwisata edukasi di beberapa kota di Indonesia, salah satunya di Yogyakarta. Pada program “Liburan di Kampung Main”, kami ingin mendedikasikan bahwa pengalaman liburan anak-anak bisa lebih bermakna karena memiliki nilai edukasi dan juga memberikan dampak lingkungan serta pelestarian alam di berbagai daerah,” pungkas Firnandi Gufron.

Aktivasi Wonderful Indonesia ‘Liburan di Kampung Main’ di Pasar Wiguna

Acara Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak diselenggarakan selama dua hari mulai tanggal 5-6 Juli 2025 di Alun-alun Royal Ambarrukmo, dengan menghadirkan banyak aktivasi ramah anak dan keluarga dari pagi hingga sore hari. Misi Pasar Wiguna kali ini pun meluas untuk memperkenalkan kebudayaan Nusantara sekaligus memberi edukasi pada anak-anak dengan cara menyenangkan dan pastinya berkesan.

“Partisipasi Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak bersama Wonderful Indonesia tentu akan menjadi kolaborasi baru yang memberikan dampak positif. Kami ingin kehadiran edisi spesial ini dapat menjadi wadah bagi anak-anak dalam mengisi kegiatan liburannya. Lewat Pasar Wiguna juga, kami lebih menekankan unsur tradisional, budaya, dan seni, sehingga anak-anak bisa sembari mempelajari berbagai hal sembari mengenal budaya.” papar Haris Susanto selaku Managing Director Ambarrukmo Group.

Baca Juga :  Pelatihan Cyber ​​Security Ambarrukmo Group 2023: Skillup Pengetahuan Siber!

Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak Gandeng Komunitas dan Jenama Lokal

Sesi Read Aloud bersama Guru Bumi di Pasar Wiguna

Terdapat 30 kerabat karya yang ada di Pasar Wiguna Merupa: Wana Kelana Anak yang terdiri dari berbagai industri mulai dari kuliner, mode, dan kriya yang berasal dari Yogyakarta dan kota-kota sekitarnya. Beberapa di antaranya adalah Penerbit Buku Anak Yogyakarta (Guru Bumi, Fox and Bunny, Impian Studio, Kreatifafa, Childreams Studio, dsb), Unink Collection, Arumdalu, Green Smoothie Factory, Rujak Fruity Boy, Gaheldi, Kukie Doh, LSD Coffee, Jejamuran, Dimsum Praptos, Sae Sae, Livara Craft, Es Tape Susu Solo, Bambino Gelato, Kampoeng Hompimpa x Dolpin, Sejatining Roso, Natureline, Kopi Jo, The Social Smoothies, Paraisa Bakehouse, Butter Hour, TB Sukacita, Daun Cincau, Mcmurs, Gemahripah, Nasi Jajan Madura Barak, Labuan Donuts, Magus Treasure, Waroeng Semaki, dan Ramupadu.

Di samping itu, Pasar WIguna juga menggandeng berbagai komunitas anak untuk menggelar lokakarya dan juga beberapa aktivasi interaktif seperti ahanane Project, Wayang Kebon, Sekolah Gajahwong, Gya! Dolan Sesarengan, Kampoeng Hompimpa, Dolpin, Kelana Kids, Kelas Kaki Kecil, Sabbikids Project, Artclass Cikgu, Eltigo, The Learning Parents, Rumah Shiro, dan Sanggar Seni Sekar Kinanti.

Kunjungan Irene Umar selaku Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Indonesia di Pasar Wiguna

Pada hari pertama diselenggarakan Pasar Wiguna, turut hadir Irene Umar selaku Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Indonesia (Wamen Ekraf) (06/07/2025). Dalam kunjungannya, Irene Umar mengunjungi langsung berbagai kerabat karya dari Pasar Wiguna dan menyatakan dukungannya pada setiap penggerak ekonomi kreatif di Yogyakarta. 

“Hadirnya Local Market Wiguna kini menjadi sebuah daya tarik tersendiri untuk wisata di Yogyakarta karena lokasinya yang sangat strategis, sekaligus menjadi ruang kreatif dan tempat berkumpulnya beragam jenama lokal dari Subsektor Kuliner, Kriya, hingga Fesyen. Pasar ini menjadi wajah baru dari semangat ekonomi kreatif yang berbasis keberlanjutan dan kearifan lokal.” paparnya. 

Baca Juga :  5 Event Lari Jogja yang Digelar Tahunan, Olahraga dengan Pemandangan Alam

Pasar Wiguna akan kembali hadir di pekan kaping 93 pada acara Gya! Dolan Sesarengan pada 26-27 Juli 2025 pukul 09.00-17.00 WIB di Kagungan Dalem Wahanarata (Museum Kereta Keraton).  Gya! Dolan Sesarengan merupakan acara anak yang diselenggarakan oleh Keraton Yogyakarta yang tahun ini mengambil tema Manunggaling Surasa. Informasi terbaru mengenai Pasar Wiguna dapat diakses langsung Instagram @pasarwiguna dan juga website resmi www.pasarwiguna.com.

Nantikan beragam update mengenai wisata, budaya, akomodasi, hingga event yang ada di Yogyakarta dan sekitarnya dengan mengikuti Instagram @ambarrukmo, YouTube Ambarrukmo, serta website resmi Ambarrukmo.

Share the Post:
OTHER STORIES
Royal Surakarta Wellness Festival

Berencana berlibur ke Surakarta pada November 2025? Saatnya untuk menikmati sebuah pengalaman berlibur yang baru dalam Royal

Jogja cultural wellness festival

Menyambut bulan November, Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Yogyakarta menggelar “Jogja Cultural Wellness Festival 2025”, rangkaian acara

Wonderful Indonesia Wellness 2025

Kementerian Pariwisata Republik Indonesia secara resmi meluncurkan Wonderful Indonesia Wellness 2025 pada 17 September 2025 lalu, dengan

Tenant di Plaza Ambarrukmo

Membuka lembaran baru di Land of Leisures 2025, Ambarrukmo Group memberikan berbagai aktivasi spesial yang dihadirkan lewat